Membaca Membuka Cakrawala, Membangaun Peradaban Dunia

Friday, May 13, 2016

TIDUR SIANG UNTUK KESEHATAN

http://librayedu.blogspot.co.id/2016/05/tidur-siang-untuk-kesehatan.html

Masyarakat pada umumnya berpendapat, qailulah atau tidur siang menjelang waktu dzuhur mengganggu produktivitas seseorang. Tapi sebuah penelitian menyebutkan, tidur sebentar di siang hari dapat mengembalikan tenaga dan menjaga kesehatan, meningkatkan kewaspadaan, kemampuan memori, dan kemampuan motorik.

Rasulullah SAW menganjurkan kepada umatnya untuk melaksanakan  qailulah (tidur sebentar di siang hari) dan menyegerakan tidur setelah sholat isya. Sebaliknya, rasulullah melarang tidur setelah asar atau menjelang magrib. Ada banyak hikmah di balik perintah dan larangan itu.
Qailullah atau tidur di antara waktu dhuha dan dzuhur memang bukan kegiatan lumrah masyarakat Indonesia. Bagi kebanyakan masyarakat Indonesia, waktu tersebut adalah waktu di mana seseorang mencapai puncak produktivitasnya.

Namun rasulullah SAW dalam sebuah hadisnya menyebutkan, qailulah sama sekali tidak mengganggu produktivitas seseorang. Bahkan menabah semangat dan tentunya menyebabkan tubuh makin segar dalam melaksanakan rutinitas harian 
http://librayedu.blogspot.co.id/2016/05/tidur-siang-untuk-kesehatan.html

Sebagaimana di lansir bersamadakwah.net, sebuah penelitian yang dilakukan di city university of new York pada tahun 2010 menunjukkan bahwa orang yang terbiasa tidur 10-20 menit di siang hari memiliki daya ingat yang tajam dibandingkan orang-orang yang tidak melakukannya. Meski demikian, jika tidur siang terlalu lama justru akan menimbulkan masalah.

Secara rinci, Indonesia men’s health merilis hasil penelitian tersebut. Pertama, tidur siang 10 menit dapat mengurangi kelelahan dan meningkatkan kebugaran otak untuk setidaknya 2,5 jam. Namun manfaat ini tidak di temukan jika tidurnya hanya 5 menit. Kedua, tidur siang selama 20 menit dapat meningkatkan reaksi dan performa terhadap tugas yang berhubungan dengan angka. Ketiga, tidur siang 30 menit dapat membuat seseorang mengantuk selama 5 menit pertama setelah bangun segar selama 90 menit berikutnya. Keempat, tidur siang selama 45-90 menit tidak memberikan manfaat, bahkan justru membuat tubuh lebih lelah dari sebelumnya. Sedangkan tidur siang lebih dari 90 menit justru akan mendatangkan masalah.

Meski waktunya terbilang singkat, namun kualitas tidur qailulah sama dengan tidur malam selama 2 jam. Dengan begitu, selain tidak mengantuk di siang hari juga dapat membantu anda untuk bangun dan melaksanakan sholat tahajud di malam hari.

Menurut Dr James Maas, pakar tidur dari cornell university amerika serikat, tidur sebentar di siang hari dapat mengembalikan tenaga dan menjaga kesehatan. Sementara itu, David Dinges dari university of pennslvania school of medicine menyebutkan tidur sebentar di siang hari dapat meningkatkan kewaspadaan, kemampuan memori, kemampuan motorik, pengambilan keputusan dan semangat serta dapat menurunkan kemungkinan sakit jantung dan stress sebesar 30 persen
Sebagaimana dilansir umdah.com kebiasaan qailulah atau yang dalam Bahasa ingris di kenal dengan istilah quick-nap memiliki andil besar dalam menciptakan iklim kerja yang professional dan produktif.

Tercata ada bebarapa perusahaan asal amerika serikat dan jepang yang telah menerapkan kebiasaan rasulullah SAW ini. Sebut saja misalnya nike, google, java Mobile, scottsfale company, continental and british airways, serta ben &jerry’s. perusahaan-perusahaan tersebut mengaku bahwa karyawannya yang melakukan quick-nap jauh lebih focus, segar dan tidak mudah sakit dalam hari-hari produktif bekerja.

Untuk menunjang pelaksanaan quick-nap, Dr Sara Medrick, penulis buku “take a nap! Change your life” memberikan saran agar masyarakat bisa melaksanakan tidur singkat ini. Bagaimana caranya? Pertama, siapkan waktu dan ruag. Quick-nap membutuhkan waktu 15 menit sampai 30 menit. Ruang yang di butuhkan tidak harus ruang tidur, cukup tempat duduk yang nyaman, karpet atau matras serta tidak di ganggu oleh orang-orang di sekitarnya. Kedua, ciptakan sendiri kondisi nyaman anda. Apabila memungkinka, ruangan di setting agar gelap. Matikan handphone dan tidak terkena AC atau kipas angina secara langsung. Ketiga, hati-hati dengan bahan kimia dari makanan dan minuman. Sebaiknya, hindari minuman berkafein seperti kopi dan the untuk beberapa jam sebelum tidur siang. Makan siang sebaiknya dilakukan setelah tidur qailulah. Sebab tidur siang terbaik ketika lambung kosong.



Share:
"MEMBACA MEMBUKA CAKRAWALA MEMBANGUN PERADABAN DUNIA"

0 komentar:

Post a Comment

Ads baner

Popular Posts

Powered by Blogger.
["Hidup bukanlah tentang bagaimana menemukan diri kita tetapi bagaimana menciptakan diri kita yang sebenarnya"]["Hidup adalah serangkaian peristiwa alami dan spontan. Jangan melawan kehidupan yang hanya akan menciptakan kesedihan. Biarkan realitas menjadi kenyataan. Biarkan semuanya mengalir secara alami"]["Cobalah untuk belajar sesuatu tantang segala sesuatu dan segala sesuatu tentang sesuatu"]["Hidup adalah Kesusahan yang harus diatasi. Rahasia yang harus digali. Tragedi yang harus dialami. Kegembiraan yang harus dibagikan. Cinta yang harus dinikmati, dan Tugas yang harus dilaksanakan"]